Resep cara membuat manisan buah pepaya enak

Resep cara membuat manisan buah pepaya.

Salam manis untuk semua bunda,calon bunda dan untuk semua yang membaca artikel saya.jumpa lagi bersama bunda syifaa yang manis,semanis resep yang akan bunda syifaa buat kali ini.Kali ini bunda syifaa akan membuat resep cara membuat manisan buah pepaya.Pepaya tau kan bunda,pepaya adalah salah satu buah kesukan ku he he he.Pepaya adalah jenis buah yang memiliki daging buah tebal dan memiliki biji kecil kecil berwarna hitam bila sudah masak,dan warna dagingnya berwarna kuning dan rasanya segar dan manis.

Manfaat Pepaya Bagi Kesehatan adalah:
-Mencegah kangker
Buah pepaya kaya akan serat, jadi mengkonsumsi pepaya akan memperlancar proses pencernaan.
-Antioksidan yang baik
Buah pepaya sangat baik untuk kesehatan karena memiliki kandungan antioksidan yang tinggi sehingga membantu
menangkal radikal bebas yang buruk terhadap tubuh kita.
-Baik untuk kesehatan mulut
Buah pepaya banyak sekali mengandung vitamin C jadi buah pepaya bisa mencegah sakit  gusi berdarah. Buah pepaya juga sangat baik kita konsumsi karena buah ini mampu mengurangi bau mulut yang tak sedap.
-melancarkan pencernan
Buah pepaya ini sangat bagus di kosumsi bagi org yang mengalami susah bab.ksrena buah pepaya saat baik untuk pencernan kita.
Ok bunda,na sekarang sudah tau kan manfaat dari buah pepaya jangan ragu ya buat mengosumsinya.
Sekarang kita siapian bahan bahan yang di butukan dalam membuat resep cara membuat manisan buah pepaya.

Bahan:
-Pepaya mengkal 1 buah ukuran sedang
- Gula pasir 1 kg
- Garam 4 sendok makan (larutkan garam dengan air 1 liter)
- Kapur sirih 3 sendok teh (larutkan dengan air 1 liter)

Cara membuat:
1.Terlebih dahulu buah pepaya dikupas dan dipotong-potong sesuwai selera Lalu
direndam dalam larutan garam sampai pepaya layu dan tiriskan.
2.Potongan pepaya dibentuk menurut selera, kemudian pepaya direndam dalam larutan kapur sirih selama semalam lalu tiriskan dan pepaya dicuci hingga benar-benar bersih.
3.Masukkan ½ kg gula pasir ke dalam pepaya, aduk rata,diamkan selama 2 jam sampai pepaya berair. tiriskan dan sisihkan airnya.
4.Tambahkan air gula bekas rendaman tadi dengan ½ kg sisa gula pasir, lalu direbus sampai mengental,angkat dan dinginkan.
5.Tuangkan air gula ke pepaya, kemudian simpan dalam toples serta direndam selama semalaman sampai keluar air, tiriskan.
6.Manisan pepaya basah siap disajikan.

Demikian artikel bunda syifaa tentang resep cara membuat manisan buah pepaya,semoga bermanfaat selamat mencoba.
Share This :

Related Post



sentiment_satisfied Emoticon